About
Muhammad Idzar Rafi, S.H., M.H.
Tentang kami
Idzar Rafi Law Office merupakan kantor hukum yang terdiri dari pengacara profesional dan berkedudukan di Kota Pontianak, Provinsi Kalimantan Barat, dengan wilayah kerja seluruh Indonesia. Kami hadir untuk menjawab secara tuntas terkait dinamika permasalahan yang terjadi di tengah-tengah eskalasi kepentingan yang menuntut perlindungan hukum dan interaksi antara individu dengan individu, antara individu dengan badan hukum, maupun antara sesama badan hukum yang semakin kompleks.
Jasa hukum dari Idzar Rafi Law Office meliputi jasa hukum litigasi, non litigasi, dengan memberikan layanan hukum mulai dari konsultasi tahap awal untuk memahami dan menganalisis permasalahan klien, baik permasalahan hukum yang bersifat publik (pidana) maupun bersifat privat (perdata). Dengan memberikan solusi yang solutif dan saran yang memastikan perlindungan hukum bagi klien dan sejauh mungkin terhindar dari segala macam risiko yang terjadi di kemudian hari. Sampai pada tahap penanganan perkara, karena jasa hukum yang kami berikan bukan hanya bersifat sementara, namun juga jangka panjang.
Kami dapat menganalisis secara menyeluruh setiap aspek peristiwa hukum atau permasalahan dari klien kami, dengan dasar fakta, data dan peraturan yang berlaku secara komprehensif, guna mendapatkan pemahaman yang lebih baik oleh klien kami dalam kompleksitas hukum. Kami juga selalu terbuka dengan klien kami untuk berdiskusi dan berkomunikasi terkait proses atau perkembangan suatu hal, agar memastikan suatu rangkaian kerja dari kami sesuai dengan tujuan yang sama. Serta kami dapat memberikan solusi dan saran yang tepat agar klien kami terhindar dari segala macam permasalahan, risiko atau kerugian yang dialaminya di kemudian hari.